Berdasarkan rilis dari Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT), SMAN 1 Sumatera Barat masuk nomor 1 terbaik Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) di tahun 2020 dan 2021 di Sumatera Barat, dan nomor 2 di Sumatera.
LTMPT melakukan pemeringkatan menggunakan nilai Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) di tahun 2020 dan 2021. Dalam konferensi pers Launching top 1000 Sekolah Tahun 2021 Berdasarkan Nilai UTBK pada Jumat (01/10/2021), Ketua LTMPT Mohammad Nasih menyampaikan, daftar sekolah terbaik ini berdasarkan total nilai UTBK 2020 sebesar 50% dan UTBK 2021 sebesar 50%, pada 1 Oktober 2021 kemarin.
LTMPT menggunakan ukuran dua tahun dalam pemeringkatan saat ini. Namun, selanjutnya akan menggunakan ukuran tiga tahun, dengan bobot 25% tahun 2019, 25% tahun 2020, dan 50% tahun 2021.
“Ini adalah posisi atau urutan bukan soal SMA terbaik atau tidak terbaik. yang kita sampaikan di sini adalah SMA dengan rata-rata nilai UTBK tertinggi,” ujar Nasih.
Nilai UTBK pada 2021 dihitung menggunakan nilai tes potensi skolastik (TPS) 60% serta tes potensi akademik (TKA) 40%. Sedangkan nilai UTBLK 2020 dihitung dengan kriteria tahun 2020.
Nasih menegaskan bahwa ujian-ujian yang dilakukan LTMPT bukan untuk mengevaluasi keberhasilan penyerapan materi di jenjang sekolah menengah atas.
“Ujian atau materites yang kita kembangkan sesungguhnya lebih digunakan utnuk mengukur kapasitas masing-masing peserta serta proyeksinya atau potensinya untuk meneyelesaikan studi dengan baik pada berbagai macam jurusan atau progam studi yang mereka pilih,” terangnya.
Sementara Kepala SMAN 1 Sumatera Barat Budi Hermawan mengatakan pihaknya menarget tahun depan bisa masuk nomor 1 di Sumatera.
“Semoga angkatan – angkatan sesudahnya juga bisa bersaing dan mendapatkan peringkat terbaik di Nasional,” harap Budi Hermawan.
Source : https://deliksumbar.com/utbk-versi-ltmpt-sman-1-sumbar-terbaik-di-provinsi-sumatera-barat/
0 Komentar
EmojiKomentar